Selamat Tahun Baru, 1 Muharram 1435 H

Malam ini, tepat ketika pergantian waktu dari sore menjelang malam hari dengan ditandai masuknya waktu maghrib tiba maka perhitungan hari menurut kalender hijri bertukar sudah. Malam ini kita semua memasuki tanggal 1 Muharram 1435 Hijriah yang oleh segenap umat muslim di dunia disambut dengan kegembiraan, walaupun ada sebagian lainnya yang menganggap pergantian tahun menandakan bahwa umur dunia dan semestanya berkurang satu tahun.

Terlepas bagaimana menyikapinya, saya juga merasakan kegembiraan akan pergantian tahun ini. Pergantian tahun saya maknai dengan bertambahnya kedewasaan, tanggung jawab serta perubahan yang dibawa oleh orang-orang, dan saya termasuk didalamnya, yang merasakan pergantian tahun tersebut. Target-target baru dalam mejalankan kehidupan juga bertambah, atau setidaknya sedikit ditingkatkan dari tahun-tahun sebelumnya.

Serta yang paling utama adalah, dengan semangat tahun baru ini saya berharap dan menargetkan untuk dapat menjadi individu yang semakin memperbaiki diri dalam mengabdi kepada Allah S.W.T. Harapan dan target berikutnya adalah dengan semangat pergantian tahun ini saya dapat mengoptimalkan ilmu yang saya miliki untuk dapat berkontribusi kepada masyarakat dan lingkungan, minimal di tempat saya tinggal dan dibesarkan, sehingga ilmu tersebut dapat saya pertanggung jawabkan kelak ketika berada di Yaumul Mahsyar. Dengan pergantian tahun ini juga semoga saya dapat bermuhasabah, untuk memperbaiki jejak-jejak buruk yang telah saya lakukan ditahun sebelumnya.

Tidak lupa pula, harapan dan target saya untuk terus menimba ilmu-ilmu, baik ilmu dunia maupun ilmu akhirat, yang ingin lebih saya tingkatkan. Sehingga saya semakin memiliki wawasan, pengalaman serta kejadian-kejadian yang menjadikan diri saya semakin tunduk akan kebesaran Allah S.W.T. Serta tak lupa untuk terus berkontribusi kepada masyarakat dan lingkungan dimana saya berpijak nantinya, Insya Allah.

Dengan harapan, target serta semangat tersebut, izinkan saya untuk mengucapkan Selamat Tahun Baru 1 Muharram 1435 H. Semoga segala kebaikan kembali kepada kalian semua, dan semoga rahmat dan berkah Allah Taala menaungi seluruh umut muslim dunia. Happy Muslim New Year.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Melanjutkan Studi Doktoral dan (Kebimbangan) Memilih Topik Penelitian Bagian 1

Hidup dan Beradaptasi

“Short Time” di Kuala Lumpur